Pengenalan Lingkungan Belajar Kepada Anak Di Tk Tunas Rimba Besowo II, Kediri – Jawa Timur.

Pengenalan Lingkungan Belajar Kepada Anak Di Tk Tunas Rimba Besowo II, Kediri – Jawa Timur

RadarJateng.com, Pendidikan Pengenalan lingkungan merupakan salah satu komponen dalam bahan pembelajaran pada proses pendidikan anak usia dini (PAUD). Salah satu tujuan  pada pendidikan anak usia dini yaitu pengenalan lingkungan belajar. Pengenalan terhadap lingkungan ditujukan agar anak mengenal, memahami dan mampu beradaptasi dengan lingkungan sekitar di rumah maupun di luar rumah. Lingkungan yang di maksud meliputi: lingkungan keluarga, lingkungan sekolah dan lingkungan sekitar tempat tinggal anak yang penting dilakukan untuk perkembangan dan pertumbuhan kecerdasan pengenalan lingkungan sekitar, terutama kecerdasan kinestetik, naturalistik, spasial dan kecerdasan logis berkembang ketika anak melakukan pengenalan lingkungan.

  1. Lingkungan keluarga. Keluarga merupakan lingkungan yang utama dan pertama bagi anak. Di sini anak menerma pendidikan yang pertama dari kedua orang tuanya, orang tua merupakan guru yang utama dan pertama bagi anak diharapkan bisa menjadi suri tauladan yang baik bagi anak-anaknya. Karena pada dasarnya anak selalu menirukan apa yang di lihat dan di dengar, keluarga yang harmonis serta keteladanan yang baik dari orang tua berdampak pada pertumbuhan dan perkembangan secara fisik maupun psikis yang optimal. Sedangkan keluarga yang kurang harmonis serta tidak adanya keteladanan yang baik dari orang tua akan sangat berdampak buruk pada perkembangan dan pertumbuhan secara fisik maupun psikis pada anak. Karena tingkat pendidikan maupun pengetahuan dari orang tua yang berbeda-beda, maka sangat penting untuk memberikan nilai pemahaman tentang pendidikan anak usia dini kepada orang tua. Di sini guru harus bisa bekerja sama dengan orang tua untuk bisa memberikan pemahaman pembelajaran untuk anak usia dini dengan mengadakan kegiatan parenting.
  2. Lingkungan sekolah. Lingkungan sekolah merupakan lingkungan di mana anak bisa berinteraksi belajar dan bermain bersama guru dan teman temannya di sekolah. Di sini guru juga tenaga yang lain yang ada di sekolah berperan penting dalam perkembangan belajar anak. Guru harus mampu menciptakan lingkungan belajar di sekolah yang menyenangkan dan menumbuhkan minat belajar anak. Salah satu cara untuk menarik minat belajar anak yaitu;
  • Menciptakan lingkungan sekolah yang kondusif.
  • Menerapkan metode pembelajaran yang sesuai.
  • Membuat media pembelajaran yang menarik dan bervariasi

Selain pembelajaran di ruang kelas guru juga harus memberikan pembelajaran di lingkungan sekitar agar dapat menarik minat belaja anak , karena anak juga butuh belajar di alam bebas yang menjadi daya tarik tersendiri. Pembelajaran di luar kelas dapat menghilangkan kejenuhan anak-anak saat belajar di dalam ruang kelas. Sebagai guru harus mampu mengajak anak-anak belajar dengan menyenangkan dan menumbuhkan minat belajar baru sehingga anak-anak mendapat stimulus semangat belajar yang baru. Ajak anak-anak belajar dengan wisata melihat lingkungan sekitar untuk mengembangkan pemikirannya, membuat mereka bisa berpikir kreatif karena telah melihat kejadian alam secara langsung dan peristiwa itu akan terasa berkesan pada pengalaman kehidupan anak.

Antusias AnakAnak Bermain Di Luar Ruangan di Pengenalan Lingkungan Belajar Kepada Anak Di Tk Tunas Rimba Besowo II, Kediri – Jawa Timur
  1. Lingkungan sekitar

Mengajak anak untuk belajar untuk mengenal dan berinteraksi di lingkungan sekitar, agar anak mendapat pengetahuan yang   lebih banyak dan pengetahuan baru. Sebagai guru diharapkan mampu mendorong anak dalam mengembangkan potensinya dengan berinteraksi langsung di lingkungan sekitar, memberi pelajaran terhadap proses yang terjadi di masyarakat mengenai masalah lingkungan sekiar dan memecahkan masalah yang di pelajari di alam sekitar tersebut. Dengan mengenalkan lingkungan sekitar anak, akan mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan emosi anak, mengajarkan kepedulian serta meningkatkan kognitif anak.

Read More

Dengan belajar di lingkungan sekitar diharapkan anak-anak mampu meningkatkan interaksi dengan teman-temannya dan berbaur dengan alam sekitar serta terciptanya hubungan antara teman sebaya dan alam sekitar terjalin bersama dengan baik. Sebagai pendidik AUD, guru harus mampu memberi pelajaran yang mudah di pahami anak-anak mengenai berbagai hal yang ada di lingkungannya. Karena anak-anak memiliki rasa ingin tahu yang tinggi terhadap sesuatu atau minat observasi yang kuat kepada lingkungan.

Beberapa manfaat yang di peroleh dari mengenalkan lingkungan sekitar kepada anak sejak dini adalah sebagai berikut:

  1. Memberi nilai kepada anak untuk peduli dengan lingkunga sekitar, seperti; merawat tanaman, menjaga kebersihan lingkungan, tidak menyakiti binatang ciptaan Tuhan dsb.
  2. Anak bebas berekspresi dengan kegiatan belajar dan bermainnya
  3. Melatih motorik halus dan kasar anak
  4. Mengasah ketrampilan dan kreatifitas dengan media yang ada di alam sekitar
  5. Mengasah kepedulian dan sikap sosial anak di masyarakat

Karena lingkungan belajar anak  tidak hanya satu maka di perlukan kerja sama yang baik untuk mencapai ketercapaian perkembangan pendidikan anak. Untuk itu diperlukan kerja sama antara orang tua dan guru dengan mengadakan kegiatan parenting di sekolah maupun dalam event- event tertentu juga dengan pihak-pihak terkait di lingkungan sekitar anak.

Penulis : Yuni Atmawati, S. Pd Guru Tk Tunas Rimba Besowo II Kepung- Kediri – Jawa Timur

Related posts