Pembiasaan Shalat Dhuha Untuk Pembentukan Akhlah Terpuji Anak Usia Dini.

Pembiasaan Shalat Dhuha Untuk Pembentukan Akhlah Terpuji Anak Usia Dini di TK IT AL-Biruni Mandiri, Kec. Panakkukang Kota Makassar

RadarJateng.com, Pendidikan Pendidikan akhlak sangat penting sekali ditanamkan pada anak usia dini, penanaman akhlak terpuji dapat dilakukan melalui pembiasaan yang baik dari guru  yang memiliki kepribadian atau akhlak yang baik dan memiliki sifat-sifat yang terpuji. Penanaman nilai-nilai keagamaan yang dilakukan sejak dini perlu dilakukan untuk membekali anak agar terbentuk akhlak terpuji  anak. Bentuk penanaman nilai-nilai agama dan akhlak terpuji seperti meniru secara terbatas perilaku keagaman yang dilihat dan didengarnya, meniru dan mengucapkan bacaan doa dan lagu-lagu keagamaan dan gerakan beribadah secara sederhana serta melakukan perilaku keagamaan secara berurutan dan mulai belajar membedakan perilaku baik dan buruk.

Pembiasaan merupakan suatu kegiatan yang akan terbiasa dilakukan anak setiap hari dalam kehidupan nyata. Berharap anak terbiasa melakukan hal-hal seperti berdoa sebelum melakukan segala sesuatu, melakukan ibadah terbiasa mengikuti aturan dan dapat membedakan benar dan salah, menyapa dan memberi salam bila bertemu dengan orang dan terbiasa berperilaku terpuji. Membiasakan shalat dhuha di sekolah adalah salah satu yang dapat mendukung pembentukan akhlak terpuji pada anak. Proses pembiasaan harus dimulai dan ditanamkan kepada anak sejak dini

Pembiasaan Shalat Dhuha Untuk Pembentukan Akhlah Terpuji Anak Usia Dini di TK IT AL-Biruni Mandiri, Kec. Panakkukang Kota Makassar

Melaksanakan sholat dhuha ini pendidik senantiasa mencontohkan kepada peserta didik mulai dari wudhu, gerakan shalat, sampai bacaan-bacaan yang ada dalam sholat dhuha tersebut, dengan harapan peserta didik selalu ingat kepada Allah SWT. TK IT Al-Biruni Mandiri merupakan salah satu taman kanak-kanak yang berada kecamatan panakkukang kota Makassar provinsi Sulawesi Selatan yang melaksanakan kegiatan pembiasaan shalat dhuha untuk pembentukan akhlak terpuji anak usia dini.

Read More

Pembiasaan sholat dhuha dilaksanakan setiap hari, tujuan dilaksanakannya pembiasaan sholat dhuha untuk mengenalkan kegiatan beribadah dan mengenalkan anak bacaan-bacaan sholat dan gerakan sholat, harapan dilaksanakan pembiasaan sholat dhuha menumbuhkan rasa kecintaan kepada Allah menumbuhkan keimanan anak dan membentuk akhlak terpuji anak. Pembiasaan sholat dhuha ini akan terus dilaksanakan sebagai program unggulan sekolah membentuk akhlak terpuji anak yang akan berdampak positif pada peserta didik. Kegiatan sholat dhuha bersama dilakukan sebelum kegiatan proses pembelajaran inti berlangsung. Adapun tempat pelaksanaan shalat dhuha bersama yaitu di musholah yang ada di dalam sekolah.

Pembiasaan Shalat Dhuha Untuk Pembentukan Akhlah Terpuji Anak Usia Dini

Sebelum melaksanakan shalat dhuha bersama terlbih dahulu mempersiapkan hal-hal yang mendukung dalam melaksnakan sholat dhuha, seperti air untuk wudhu, peralatan shalat, merapikan tempat shalat dan lain-lain. Proses shalat dhuha bersama dimulai dengan shaf depan dan perempuan berada di shaf belakang. Bacaan dan gerakan shalat tidak lepas dari bimbingan guru yang berdiri di samping depan, bacaan shalat dilafalkan menggunakan suara pelan dengan tujuan mengajarkan anak untuk mengontrol volume suara agar tidak bersuara keras itu lebih baik dalam melaksanakan shalat ataupun saat berbicara.

Penulis : Wiwien Inria Sari, S.Pd, TK IT AL-Biruni Mandiri, Kec. Panakkukang Kota Makassar

Related posts